Badan Pengawasan Obat dan Makanan (BPOM) mengajak masyarakat untuk peduli dengan kesehatan dengan mencanangkan Gerakan Nasional peduli Obat dan Makanan Aman.
Gerakan ini bertujuan untuk meningkatkan kepedulian masyarakat terhadap keamanan obat dan pangan yang di konsumsi untuk melahirkan GENERASI PEDULI OBAT DAN PANGAN AMAN (GENPOPA).
Ada ratusan ribu produk kesehatan, makanan, kecantikan beredar di masyarakat dan untuk memastikakan produk yang kita beli sudah mendapat ijin BPOM. Untuk pengecekan secara Online melalui https://cekbpom.pom.go.id/ dengan cara menscan barcode atau memasukkan kode produknya. Maka akan tampil apakah produk tersebut telah mendapatkan ijin edar dari BPOM atau tidak.
Dari seluruh data yang ada kita dapat melihat sampai dengan Maret 2023 ada kuranglebih 278.157 produk makanan dan minuman, 402.041 kosmetik, 8.148 suplemen makanan, 25.987 Obat tradisional dan 19.632 jenis obat. Dan semua produk tersebut adalah yang tergistrasi selama lima tahun terakir.
Dengan perkembangan teknologi semakin membantu masyarakat untuk mendapatkan akses informasi produk yang telah tersertifikasi dan mendapatkan ijin dari BPOM . Kita perlu melakukan cek setiap melakukan proses cek supaya produk update mash mendapatkan ijin edar dari BPOM.
Mengutip halaman BPOM bahwa GENPOPA ini juga menaungi seluruh gerakan pemberdayaan masyarakat dalam bidang obat, obat tradisional, kosmetik, produk komplemen, dan pangan. Gerakan ini melibatkan Instansi pemerintah, pelaku usaha, Lembaga swadaya masyarakat, asosiasi maupun stakeholder lainya.
Gerakan Pemberdayaan Masyarakat/ Perlindungan Konsumen oleh Badan POM antara lain :
- (Gerakan Nasional Waspada Obat dan Makanan Ilegal (GNWOMI)
- Kelompok Kerja Nasional Penanggulangan Obat Tradisional mengandung Bahan Kimia Obat (Pokjanas Anti OTBKO)
- PJAS (Pangan Jajanan Anak Sekolah)
- Pasar Bebas dari Bahan Berbahaya
- GKPD (Gerakan Keamanan Pangan Desa)
- Remaja Indonesia Anti Rokok (RIKO)
- Kosmetik aman (COSMOSAFE)
BPOM juga mengajak semua lapisan masyarakat bahwa :
“Kini, tantangan ini telah menjadi beban dan tanggung jawab bersama semua pihak untuk meningkatkan kepedulian terhadap penggunaan Obat dan Pangan yang aman agar masyarakat mampu melindungi kesehatan dirinya sendiri. KARENA PENGAWASAN OBAT DAN MAKANAN ADALAH TANGGUNG JAWAB KITA BERSAMA”.
Demikian himbauan dari BPOM untuk seluruh lapisan masyarakat yang sangat penting untuk menjadi perhatian kita semua. Harapannya dengan gerakan ini semua tidak salah dalam membeli atau menggunakan produk – produk yang berbahaya bagi kesehatan tubuh. Setelah mengetahui produk yang akan kita beli terdaftar di BPOM maka selanjutnya yang perlu kita lakukan adalah :
- Cek keaslian obat dengan memindai barkot pada kemasan melalui aplikasi dan memasukkan informasi obat di situs cekbpom.go.id.
- Apabila tidak ada barcodenya dengan memasukkan kode produk
- Mengecek apakah produk tersebut produk baru atau produk lama
- Mengecek apakah produk tersebut cocok dengan kita atau tidak dengan mengecek indikasinya dan manfaatnya dengan detil dan teliti.
- Apabila masih bingung langsung tanyakan kepada ahlinya yaitu Dokter, atau Apoteker.
Informasi berkembang sangat cepat begitu juga produksi obat, makanan, dan kecantikan untuk itu selalu update informasi dan informasikan hal penting ini kepada orang-orang sekitar kita, sebagai bentuk partisipasi dan kepedulian kita terhadap masyarakat. Semoga dengan terciptanya kesadaran masyarakat semakin besar maka tidak ada lagi produsen – produsen nakal yang membuat atau mengimpor produk ilegal dan membahayakan kesehatan masyarakat.